Rabu, 20 Juni 2012

contoh RPP IPS


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah / Madrasah  : MI RAHMANIYAH
Mata Pelajaran          : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Kelas / Semester        : IV / I (Satu)
Alokasi Waktu           : 2 X 35 Menit (1 X Pertemuan)

SK                               : Memahami sejarah, kenampakan alam dan keragaman suku bangsa di     lingkungan kabupaten / kota dan provinsi
KD                              : Membaca peta lingkungan setempat (kabupaten / kota, provinsi) dengan  menggunakan skala sederhana
Indikator                    :
§  Mampu menunjukkan peta lingkungan setempat (kabupaten / kota, provinsi) dengan menggunakan peta, atlas dan globe
§  Menunjukkan daerah tertentu pada peta lingkungan kabupaten / kota, provinsi
§  Mampu membaca peta lingkungan setempat
§  Mampu menyebutkan dan menunjukkan komponen – komponen pada peta


Tujuan Pembelajaran           :
§  Siswa dapat menunjukkan peta lingkungan setempat (kabupaten / kota, provinsi) dengan menggunakan peta, atlas dan globe
§  Siswa dapat menunjukkan daerah tertentu pada peta lingkungan kabupaten / kota, provinsi
§  Siswa dapat  membaca peta lingkungan setempat
§  Siswa dapat  menyebutkan dan menunjukkan komponen – komponen pada peta
§  Siswa dapat membedakan peta, atlas dan globe
Materi Pembelajaran            :
                                    Peta dan komponennya

Metode Pembelajaran           :
Ø  Pembelajaran langsung (ceramah)
Ø  Tanya Jawab
Ø  Diskusi kelompok
Ø  Penugasan  
Karakter Pembelajaran : Religius, Rasa ingin tahu,Kerja keras,Disiplin,Menghargai prestasi, Toleransi , demokratif dan komonikatif

Langkah – langkah pembelajaran  :
Kegiatan awal :

Apersepsi :
    Membaca doa sebelum pelajaran dimulai

Motivasi :
Memberikan penguatan kepada siswa dengan menghubungkan kegiatan sehari-hari yang ada kaitannya dengan materi
Menjelaskan manfaat materi dalam kehidupan sehari-hari serta menyampaikan model pembelajaran apa yang akan dilaksanakan

Kegiatan Inti (10 menit)
Eksplorasi
Dalam kegiatan ekplorasi,guru
§ Menjelaskan materi yang akan dipelajari dengan jelas dan menyeluruh
§ Memberi kesempatan kepada siswa untuk mengamati dan memahami media-media yang telah disediakan,misal peta atau globe
Elaborasi
Dalam kegiatan Elaborasi,guru
·         Membagi siswa menjadi beberapa kelompok dengan anggota kelompok yang heterogen
·         Guru menunjuk salah satu anggota kelompok untuk dijadikan ketua kelompok yang nantinya akan membimbing anggota kelompoknya serta memberikan tugas kepada masing-masing kelompok untuk didiskusikan
·         Guru memberikan kuis kepada siswa berupa tanya jawab mengenai materi yang di diskusikan kepada tiap-tiap anak tanpa ada yang boleh membantu
·         Guru memberikan hadiah atau penghargaan kepada kelompok yang anggotanya berhasil menjawab pertanyaan yang diberikan
Konfirmasi
·         Guru membingbing dan meluruskan pendapat yang kurang benar dalam proses diskusi


Kegiatan akhir
·         Guru dan siswa bersama-sama menyimpulkan meteri yang telah di pelajari
·         Memberi kesempatan kepada siswa yang kurang mengerti terhadap penjelasan materi untuk ditanyakan kembali
·         Guru memberikan tugas kepada semua siswa untuk mengetahui tingkat kepahamannya

Alat dan sumber bahan belajar

Sumber belajar :
Buku PelajaranIPS untuk Sekolah Dasar Kelas 4
             
  Alat dan bahan belajar :
              Gambar Peta
              Atlas
              Globe


Penilaian :

Kognitif          : Tes tertulis,kemampuan menjawab pertanyaan yang di ajukan
Afektif                        : Sikap dan minat siswa dalam mengikuti pelajaran,
Psikomotorik   : keaktifan siswa dalam menyelesaikan tugas baik individu maupun secara kelompok
Bentuk instrumen : Soal tes

Contoh soal :
1.      Sebutkan beberapa komponen – komponen penting dalam peta?
2.      Apa yang di maksud dengan skala?
3.      Kumpulan beberapa peta yang dibukukan disebut ?
4.      Apa fungsi legenda pada sebuah peta?
5.      Mengapa setiap peta harus disertai tahun pembuatan peta?



Mengetahui,
Kepala MI Rahmaniyah





IRIN KURNIATI SANTOSO,M.MPd
NIP.19691125 199803 2001
Situbondo, 27 Mei 2012
Guru IPS





ITA APRILIA RAMIKA